Contact Us WA Support

10 Daftar Perusahaan Forwarding Terbesar di Indonesia

Ahmad Syafaat

Perusahaan Forwarding Terbesar di Indonesia

Sebelum memulai bisnis ekspor, Anda perlu mengetahui apa saja perusahaan forwarding terbesar di Indonesia terlebih dahulu. Hal ini karena perusahaan tersebut punya peran yang sangat penting dalam proses pengiriman barang dari Indonesia ke luar negeri.

Anda pun tidak perlu khawatir karena semua daftar forwarder terpercaya akan dibahas secara lengkap di sini. Namun, sebelum membahas apa saja perusahaan forwarding terbesar di Indonesia, kenali pengertian dan fungsinya dulu di bawah ini!

Mengenal Jasa Forwarding: Definisi dan Fungsinya

Pertama-tama, Anda perlu tahu apa itu jasa forwarding sebelum mencari perusahaan terkait. Beberapa orang juga mengenalnya dengan nama freight forwarding. Freight forwarding adalah bisnis yang bergerak di bidang pengiriman barang antar negara, termasuk Indonesia. 

Konsepnya tidak jauh berbeda dengan jasa ekspedisi yang umum ada di Indonesia, namun cakupan pengirimannya sampai ke luar negeri. Melalui perusahaan forwarder, Anda tidak perlu khawatir soal logistik barang ekspor karena mereka yang akan mengurusnya.

Mereka akan menjemput barang dari lokasi bisnis atau warehouse Anda, mengelola rantai pengirimannya, dan mengirimnya ke negara tujuan. Metodenya variatif, bisa lewat jalur darat, jalur laut, dan jalur udara, seperti penyedia jasa ekspedisi lain pada umumnya. 

Daftar Perusahaan Forwarding Terbesar di Indonesia

Setelah punya gambaran soal jasanya, kini saatnya untuk mencari tahu perusahaan forwarding terbesar di Indonesia. Secara garis besar, ada ribuan perusahaan yang bergerak di bidang ini dan aktif melayani semua kebutuhan Anda sebagai seorang eksportir

Namun, jika Anda secara khusus mencari forwarder terbaik di Indonesia, berikut adalah daftar lengkapnya!

1. Andalin

Pertama ada Andalin, salah satu perusahaan forwarding terbesar di Indonesia yang bisa dipertimbangkan. Beberapa perusahaan besar ternama di Indonesia juga menggunakan layanan Andalin untuk ekspor barang mereka ke luar negeri. 

Menariknya, perusahaan ini sudah punya platform sendiri yang berbasis pada teknologi terkini. Anda bisa mengaksesnya untuk memesan layanan dan melakukan pengiriman. Selain mengirim barang, perusahaan ini juga bisa mengurus cukai dan asuransi. 

2. FIN

FIN juga termasuk ke dalam daftar perusahaan logistik di Indonesia yang melayani pengiriman barang ke luar negeri. Proses ekspor akan terasa lebih mudah karena Anda hanya perlu fokus pada bisnis saja. Soal logistik bisa Anda serahkan ke mereka.

Perusahaan ini merupakan salah satu perusahaan forwarding terbesar di Indonesia yang sudah puluhan tahun berbisnis di bidangnya. Sertifikasinya pun sudah lengkap, dari ISO hingga AEO. Jadi, Anda tidak perlu khawatir karena semua prosesnya aman. 

3. JAS

Sebenarnya, JAS adalah perusahaan yang berasal dari Italia. Namun, mereka sudah membuka kantor cabang di hampir semua belahan dunia. Jadi, tidak heran jika terus menerus masuk ke daftar perusahaan forwarding terbesar di Indonesia dari tahun ke tahun.

Jika Anda mencari perusahaan forwarder di Surabaya dan Jakarta, JAS punya kantor cabang di Surabaya dan kantor pusat di Jakarta. JAS sudah resmi beroperasi sebagai forwarder sejak tahun 1978, jadi Anda sudah tidak perlu ragu lagi akan kredibilitasnya.

4. DHL

Kurang lengkap rasanya jika membahas perusahaan forwarding terbesar di dunia tanpa menyebut DHL. Perlu diakui jika perusahaan logistik ini sudah terkenal di mana-mana. Jaringannya sangat besar di hampir seluruh dunia, termasuk di wilayah Indonesia. 

Sebenarnya, DHL juga bukan perusahaan asli Indonesia, mengingat perusahaan ini didirikan di Amerika Serikat. Namun, DHL sudah membuka kantor cabang di Indonesia sejak 54 tahun. Jadi, Anda bisa melakukan pengiriman dengan lebih cepat dan mudah.

5. MSA Kargo

Lalu, apa lagi perusahaan forwarding terbesar di Indonesia selain daftar di atas? MSA Kargo bisa jadi pilihan alternatif lainnya. Perusahaan ini bisa mengirim barang dalam jumlah banyak dan bentuk besar ke hampir semua benua yang ada di dunia.

Soal pengalaman Anda tidak perlu ragu, karena MSA Kargo sudah beroperasi dari tahun 1981. Jadi, sudah sangat familier dengan proses dan sistem ekspor di Indonesia. Kantor cabangnya pun sudah tersebar di mana-mana, memudahkan Anda untuk memakainya.

6. Deliveree

Deliveree

Jika Anda masih bertanya-tanya tentang apa saja perusahaan forwarder yang ada di Indonesia, Deliveree adalah salah satunya. Dibandingkan dengan perusahaan lain, perusahaan ini memang masih tergolong baru. Pasalnya, Deliveree baru beroperasi dari tahun 2015. 

Meskipun begitu, sudah banyak eksportir yang memercayakan proses pengiriman barang mereka ke perusahaan forwarding ini. Terlebih karena perusahaan sudah dilengkapi oleh sebuah platform berbasis teknologi yang sesuai dengan kebutuhan di zaman modern ini.

7. Linc Group

Anda juga bisa mengirimkan barang ekspor ke luar negeri dengan menggunakan layanan dari Linc Group. Jaringannya sudah tersebar di seluruh dunia, sehingga Anda tidak akan kesulitan mengirimkan barang ke semua negara yang ada di semua benua. 

Pada umumnya, perusahaan besar di Indonesia menggunakan Linc Group sebagai mitra forwarding terpercaya. Contohnya seperti perusahaan ritel, alat kesehatan, kosmetik, dan lain-lain. Hal ini karena Anda bisa mengirimkan barang dalam bentuk cair.

8. NTL

Sebagai pilihan alternatif, Anda juga bisa menggunakan jasa forwarding dari NTL. Sebenarnya perusahaan ini berasal dari Jepang, namun sudah memiliki beberapa cabang di Indonesia. Jadi, Anda bisa menggunakan layanannya dengan lebih mudah.

Menariknya, Anda bisa mengirimkan barang melalui dua cara, yaitu dengan jalur laut atau udara. Jika ingin layanan yang lebih murah, Anda bisa memilih jalur laut. Namun, jika ingin barang sampai dengan lebih cepat, Anda bisa memilih layanan jalur udara. 

9. DSV Global

Sebagai alternatif, DSV Global juga layak untuk Anda coba. Anda juga dapat mengirimkan barang melalui jalur laut atau udara dengan perusahaan forwarding ini. Perusahaannya ada di Indonesia, jadi Anda bisa menggunakannya dengan mudah dan cepat.

Tidak hanya mengirimkan barang, Anda juga bisa mengurus urusan bea cukai dengan bantuan DSV Global. Hal ini jelas akan memudahkan pengiriman ke luar negeri, terutama jika Anda tidak punya waktu dan tenaga untuk mengurus bea cukai sendiri.

10. Nippon Express

Terakhir, Anda bisa memakai layanan Nippon Express untuk mengirim barang dari Indonesia ke luar negeri. Perusahaan asal Jepang ini besar dan sudah punya jaringan yang luas. Jadi, Anda bisa dengan mudah mengirimkan barang ke seluruh dunia.

Pengalaman Nippon Express di bidang forwarding pun sangat banyak, mengingat perusahaan ini didirikan pada tahun 1937 silam.

Penutup

Itulah beberapa perusahaan yang bisa Anda gunakan untuk mengirimkan barang ekspor dari Indonesia ke luar negeri. Semuanya sudah terpercaya oleh masyarakat global, sehingga Anda tidak perlu khawatir soal kredibilitas semua perusahaan tersebut. 

Selain tahu perusahaan forwarding terbesar di Indonesia, Anda juga perlu memahami ilmu-ilmu soal ekspor lainnya. Karena itu, segera ikuti kelas ekspor di Ekspor Yuk agar bisnis Anda berjalan lancar tanpa ada hambatan yang berarti!

Bagikan:

Related Post

Diskon hingga 75% hanya hari ini!

Kuasai hardskill, softskill di era canggih sekarang ini dan dapatkan bimbingan karier terlengkap untuk menjadi talenta digital yang siap kerja.

Lihat Katalog Sekarang