8 Negara Tujuan Ekspor Sekam Padi dan Syaratnya
Sekam padi yang sering dianggap limbah, kini telah banyak dimanfaatkan dalam berbagai aplikasi. Berbisnis dengan negara tujuan ekspor sekam padi bahkan bisa mendatangkan keuntungan hingga ratusan juta per bulan. Sekam merupakan limbah dari proses penggilingan padi, tepatnya bagian kulit padi. Sekarang sekam termasuk biomassa yang bermanfaat bagi berbagai industri sehingga pasarnya menjanjikan. Mari cari tahu kemana saja negara tujuan ekspor sekam padi. Negara Tujuan Ekspor Sekam Padi Sebagai salah satu produsen padi terbesar, Indonesia menghasilkan sekam dalam jumlah yang melimpah. ...